Kasus Penganiayaan di Bogor: Pengacara Peradi dan Istri Alami Luka Serius


Seorang pengacara yang tergabung di Peradi, organisasi advokat ternama di Indonesia, jadi korban penganiayaan lagi. Kejadiannya Kamis, 17 April 2025, di wilayah Kayu Manis, Kecamatan Tanah Sareal, Bogor. Korbannya adalah Irwan Hidayat, anggota Peradi Kabupaten Bogor, bareng istrinya. Pelaku yang diketahui berinisial 'D' nekat menyerang Irwan sampai luka-luka, dan lebih parahnya lagi, jari sang istri sampai putus karena digigit.

Menurut Irwan, dia udah sempat datangi Polsek Tanah Sareal buat lapor, tapi malah disuruh langsung ke Polresta Bogor.

"Kami telah melaporkan kejadian ini ke Polsek, tapi malah diarahkan untuk melapor ke Polresta," jelas Irwan.

DPC Peradi Cibinong yang diketuai Oteu Herdiansyah langsung turun tangan. Mereka dampingi Irwan dan keluarga buat lapor ke Polresta Bogor.
"Kami mengecam keras segala tindak kejahatan dan penganiyayaan dan kami meminta kepada Polresta Bogor untuk segera menangkap pelaku dan diberikan hukuman yang setimpal," tegas Oteu.

Sekarang ini Irwan lagi dimintai keterangan oleh pihak Polresta, ditemani para pengacara dari DPC Peradi Cibinong dan SPASI Bogor Raya.

Kejadian ini jadi sorotan karena menyangkut keselamatan seorang pengacara dan istrinya. Harapannya, polisi bisa gerak cepat tangkap pelaku dan memberikan keadilan buat korban.

0 Komentar